Ikuti Donor Darah, Kasi Intel Kejari Muara Enim : Semoga Bermanfaat, Darah untuk Kemanusiaan
Faktamuaraenim.com – Perlu di acungi jempol atas upaya yang dilakukan sosok Kasi Intel Kejaksaan Negeri (Kejari) Muara Enim Anjasra Karya SH. MH, , dimana secara rutin mendonorkan darah, ynantinya untuk di salurkan kepada yang membutuhkan.
Hal tersebut diungkapkan Kasi Intel Kejari Muara Enim Anjasra Karya SH MH ketika awak media menanyakan langsung kapan kegiatan tersebut setelah melihat status yang di postingnya melalui pesan singkat whatshapp, dimana dirinya menjawab bahwa kegiatan kemanusiaan tersebut berlangsung pada Pagi Kemarin hari selasa tanggal 18 Juli 2023. Rabu (19/7).
Menurut keterangan nya, Kali ini dirinya secara langsung ikut serta dalam kegiatan Donor Darah dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharma Karini XXIII tahun 2023, Kejaksaan Negeri Muara Enim melaksanakan beberapa kegiatan sosial, yaitu :
Donor darah, pukul 08.00 Wib sd.10.45 Wib bertempat di Aula R. Suprapto Kejari Muara Enim yang di ikuti oleh 50 orang, terdiri dari 16 orang pegawai dan honorer Kejari Muara Enim, 12 orang anggota Kodim 0404, 12 anggota Yonif 141 dan 10 anggota Polres Muara Enim;
Pada pukul 11.00 Wib melaksanakan Bhakti Sosial ke Panti Asuhan Darussu’adah Muara Enim, Kejari Muara Enim yang dipimpin langsung Kepala Kejaksaan Negeri Muara Enim (Kajari) Ahmad Nuril Alam, SH.,MH bersama dengan Ketua IAD Daerah Muara Enim memberikan bantuan beras, bapokting dan sejumlah uang ;
Pada pukul 11.40 Wib melaksanakan Anjangsana ke rumah-rumah Purnawirawan Kejaksaan yang ada di Muara Enim, Kejari Muara Enim yg dipimpin langsung Bapak Ahmad Nuril Alam, SH.,MH bersama dengan Ketua IAD Daerah Muara Enim memberikan bantuan beras, bapokting dan sejumlah uang.
Kegiatan” tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian dari Kejaksaan Republik Indonesia khususnya Kejaksaan Negeri Muara Enim kepada sesama dan berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan. Semoga bermanfaat, Darah untuk Kemanusiaan”, Ungkap Anjasra.
Laporan : Ismail.