Tinjau Pos Pelayanan Pengamanan Nataru, Kapolres Muara Enim Berikan Tali Asih
Kapolres Muara Enim Tinjau Pos Pelayanan Pengamanan Natura Sekaligus Berikan Tali Asi
Muara Enim. Media Realitas.
Kepala Kepolisian Resort (Polres) Muara Enim tinjau situasi dan kondisi pos pelayanan pengamanan Natura 2022 pada operasi lilin Musi 2022 jembatan Enim 2 Muara Enim Sumsel. Sabtu (31/12).
Saat memberikan tali asih dari kegiatan Bhayangkari Polres Muara Enim peduli kepada petugas di pos pelayanan di jembatan Enim 2 hari Sabtu 31/12/2022 di dampingi Ketua Bhayangkari Polres Muara Enim.
Kapolres Muara Enim AKBP. Andi Supriadi, SH, SIK, MH mengatakan “kegiatan Operasi Lilin Musi 2022 sampai hari ini Sabtu tanggal 31 Desember 2022 situasi dan kondisi tetap aman, terkendali dan kondusif dan belum ada terjadi lakalantas di wilayah hukum Polres Muara Enim, semoga tetap aman,” ucapnya.
Selanjutnya ia menyampaikan setiap pos pelayanan dan pengamanan Natura 2022 akan kita monitor serta diberi tali asih untuk memberikan support kepada rekan rekan TNI, Polri dan instansi lain di masing masing pos pelayanan dari Bhayangkari.
“Selain itu, setiap pelayanan selalu koordinasi dengan Polda Sumsel sekaligus dipantau 4 kali dalam 24 jam melalui virtual,” ujarnya.
Nanti sore sampai malam hari akan dilaksanakan pengamanan di sekitar Gereja, di Kabupaten Muara Enim ada 7 gereja, untuk kecamatan muara Enim ada 4 gereja yang akan kita amankan di wilayah hukum Polsek telah disiapkan petugas untuk memantau situasi di sekitar Gereja yang akan melakukan ibadah sampai besok pagi, karena masih ada umat Nasrani yang akan mengadakan kebaktian dalam rangka Memperingati Natal dan tahun baru di Kabupaten Muara Enim.
“Nanti malam akan dilakukan zoom dengan pusat di bertempat di pos pelayanan jembatan 2 Muara Enim untuk memantau situasi di seluruh Indonesia,” jelasnya.
Untuk malam pergantian tahun baru ditiadakan orgen tunggal, dan jenis musik DJ, karena lebih banyak mudharatnya daripada manfaatnya, apalagi membawa minuman keras dan narkoba, nanti ujungnya akan terjadi keributan dan dibatasi sampai jam 17.00 sore, termasuk yang punya hajat ditiadakan jenis musik DJ.
“Terkait pergantian malam tahun baru 2023, akan dilaksanakan patroli bersama dari Forkopimda untuk mantau situasi dan kondisi Kabupaten Muara Enim,” pungkasnya.
Laporan : M. Umar.