Kodim 0404 Muara Enim laksanakan Program Manunggal Air TNI AD
Faktamuaraenim.com – Kodim 0404 Muara Enim laksanakan Program Manunggal Air TNI AD dengan membuat sumur bor dan MCK di Desa Keban Agung Kecamatan Lawang Kidul dan peletakan batu pertama rumah layak huni di Desa Pulau Panggung Kecamatan Tanjung Agung diresmikan langsung oleh Plt. Bupati Muara Enim, Rabu 22/02/2023.
Dalam sambutan Dandim Letkol arh. Rimba Anwar menyampaikan terima kasih atas kehadiran Plt. Bupati dan Kapolres Muara Enim.
“Ini merupakan program KASAD TNI AD, bahwa program bedah rumah layak huni dan program sumur bor ini bukan disini saja, tapi juga di seluruh kecamatan yang mengalami kekurangan air bersih termasuk juga di Kabupaten Pali dan Kota Prabumulih,” jelasnya.
Ia juga menambahkan, program ini dari Anggota TNI, dengan mengumpulkan dana dari gaji Anggota sendiri setiap bulan bisa terkumpul dana 28 juta Sampai 30 juta perbulan.
“Hasil sumbangan prajurit TNI inilah dapat membuat sumur bor dan MCK serta membangun rumah layak huni bagi masyarakat, semoga pembangunan rumah layak huni sebelum bulan puasa sudah bisa dihuni sehingga mereka dapat menunaikan ibadah puasa bersama keluarga,” ucapnya.
Sementara Plt. Bupati Muara Enim menyampaikan apresiasi dengan Program Manunggal Air TNI AD karena dapat memotivasi kita semua untuk lebih memperhatikan masyarakat sekitar, ini sungguh luar biasa karena terlaksana dengan adanya kebersamaan dan kekompakan serta sinergitas antara masyarakat dengan pemerintah dan aparat terkait dalam melakukan pembangunan ini.
“Karena air merupakan sumber kehidupan bagi makhluk hidup, kalau kebutuhan yang laih masih bisa ditunda, tapi kalau air benar benar sangat dibutuhkan,” jelasnya.
Lebih lanjut Plt. Bupati mengucapkan terima kasih kepada pak Kadrun yang telah menyiapkan tanah untuk lahan pembuatan sumur bor dan mck termasuk mushollah.
“Ini merupakan ladang pahala untuk dinikmati saat di akhirat nanti dan ia berpesan kepada masyarakat pengguna air bersih agar di jaga, dibersihkan, dan dirawat juga mushollah ini untuk di makmurkan setiap waktu agar pahalanya mengalir terus,” pungkanya.
Usai peresmian penggunaan sumur bor dan MCK Desa Keban Agung, Plt. Bupati dan rombongan bersama unsur Forkopimda Muara Enim langsung menuju Desa Pulau Panggung untuk giat Peletakan batu pertama pembangunan rumah layak huni atas nama Himri warga desa pulau panggung Kecamatan Tanjung Agung.
Dalam kesempatan ini, Plt. Bupati juga memuji program bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang menyasar warga tak mampu dan berharap program serupa terus berlanjut dan ditingkatkan kembali.
“Kedepan melalui kegiatan ini juga Plt. Bupati akan menginisiasi pemangku kepentingan lainnya, termasuk dunia usaha untuk berkolaborasi mengikuti pengabdian dan dedikasi TNI bagi warga Kabupaten Muara Enim,” harapnya.
Laporan : Eko M.