Peduli Sungai Enim, Forum Peduli Muara Enim adakan lomba cipta dan baca puisi
Faktamuaraenim.com – Dalam rangka bentuk kepedulian terhadap Sungai Enim, Forum peduli Muara Enim mengadakan lomba cipta dan baca puisi. Di bantaran Sungai Enim (MUAHE AYEK HENING) tepatnya di lokasi dekat Pasar Mambo I, Kecamatan Muara Enim, Minggu (05/11/2023).
Dalam hal ini, Penjabat (Pj) Bupati Muara Enim H. Ahmad Rizali yang hari ini di wakili oleh Camat Muara Enim H. Husni Tamrin. M.Si menyampaikan, bahwa sangat mendukung kegiatan yang di adakan oleh Forum Peduli Muara Enim yang dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT ke-77 Kabupaten Muara Enim tahun 2023.
“Sungai merupakan sumber kebutuhan bagi masyarakat kita, untuk itu saya mengajak kepada seluruh masyarakat kabupaten Muara Enim, baik yang hadir maupun yang tidak hadir, mari kita bersama-sama untuk menjaga sungai Enim kebanggaan masyarakat Muara Enim. Jangan sampai kita membuang sampah sembarangan di sepanjang sungai agar tidak tercemar,” katanya.
Camat Muara Enim juga mengingatkan kepada masyarakat Muara Enim agar tidak membakar lahan dan hutan secara bebas, dan mari kita bersama-sama menjaga kelestarian alam kita.
Kegiatan Forum Peduli Muara Enim ini juga turut dihadiri dari Dinas lingkungan hidup, Polres Muara Enim, Kodim 0404 Muara Enim, Satpol PP, ketua KONI, PLTU Bukit Asam Tanjung Enim Muara Enim pihak Sponsorship dan tamu undangan lainnya.
Disampaikan oleh Ketu pelaksana Derry. P.R, dalam bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan khususnya sungai Enim yang saat sdh sangat memprihatikan terutama masalah limbah, baik limbah industri dan sampah, dengan hal tersebut, Forum Peduli Muara Enim melakukan bentuk aksinya melakukan kegiatan Lomba cipta dan baca puisi di bantar sungai Enim.
Kegiatan ini bentuk edukasi kepada para pelajar, terutama Masyarakat untuk kesadarannya agar tidak membuang sampah di sepanjang sungai
Para peserta lomba diikuti sebanyak 40 orang dari tingkat pelajar dari SMP dan SMA/sederajat.
Mang boy mewakili panitia dan kawan-kawan lintas sektoral (komunitas, Pegiat seni budaya dan Organisasi kepemudaan) mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah mengikuti lomba ini, terutama ucapan terima kasih kepada para Sponsorship dan semua pihak yang telah
berpartisipasi dalam rangkaian acara ini. Harapan kami kedepannya kegiatan positif seperti ini didukung oleh semua pihak terutama Pemerintah Daerah dan Stakeholder lainnya dan terus dilakukan baik Lomba puisi maupun kegiatan lainnya yang berdampak positif bagi semua pihak.
Ini adalah bentuk keprihatinan kami terhadap sungai Enim yang saat ini sudah banyak sampah dan limbah khususnya di bantaran sungai Enim.
Disampaikan juga Nining Fransiska didampingi Mak Paula, kami sangat senang dan support sekali Kegiatan ini, karena ini bentuk kepedulian kita semua terhadap sungai Enim saat ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada tamu undangan dan para peserta lomba yang telah ikut berpartisipasi pada lomba puisi hari ini, Kita jaga alam, alam jaga kita,” tutup Nining.