Aksi Cepat Tanggap Camat SDL Hasbullah Yusuf, Sukses Tangani Kemacetan Akibat Longsor
Faktamuaraenim.com – Diduga curah hujan yang cukup tinggi, akibatkan longsor yang menutup akses jalan, hal tersebut dibenarkan Camat Semende Darat Laut (SDL) Kabupaten Muara Enim Hasbullah Yusuf SH MM ketika dibincangi awak media melalui telpon.
Disampaikan Camat SDL, Longsor terjadi sekitar kurang lebih Jam 06.00.Wib, yang menutup badan jalan di Desa Pulau Panggung. Minggu (16/6).
“Benar, tadi ada longsor alhamdulillah berkat kekompakan yang sudah terjalin diantara Koramil, Polsek, Pihak Damkar dan para Kepala Desa disini, kita berhasil membersihkan material longsor yang menutup jalan dengan menggunakan alat berat milik warga, ” Jelas nya.
Selain itu, Hasbullah Yusuf SH MM menghimbau kepada semua masyarakat untuk berhati-hati ketika melintas di Jalan sekitaran Semendo.
“Karna disini kita lihat rawan longsor, dan kami mengajak kerjasama kepada seluruh masyarakat, apabila melihat kejadian apapun itu segera laporkan kepada kami, insya Allah saya bersama yang lain nya selalu aktif di sini, jangan khawatir, apapun itu, kami akan selalu hadir disini untuk siap selalu melayani masyarakat demi keberlangsungan dan memberikan rasa aman dan kenyamanan untuk masyarakat, mohon dukungan nya supaya Kecamatan SDL menjadi lebih baik lagi,” ucap Hasbullah.
Asrul salah satu warga yang berhasil di tanya media melalui Telepon, mengucapkan terima kasih atas cepat tanggap yang yang dilakukan Camat SDL yang baru.
“Jujur saya baru tau tadi, kalo yang ditengah-tengah orang kerja menyingkirkan longsor itu adalah Camat yang baru, luar biasa pokok nyo, terima kasih pak camat dan yang lain nya atas kerja nyata dalam memberikan rasa aman dan nyaman untuk kami, dan kami juga meminta kepada pemerintah, tolong diadakan semacam perbaikan atau bagaimana itu supaya tidak terjadi longsor, ngeri kami pak kalo ada longsor terus ni, memang kami akui ini terjadi karna alam, tapi kalo bisa ditanggulangi, ” ungkap Asrul.**